Hal-hal Seputar Kondom Yang Wajib Diketahui Pria

kondom

Hal-hal Seputar Kondom Yang Wajib Diketahui Pria

 Health & Sex
Bro, pernahkah Anda mengalami kesulitan saat memakai kondom? Atau khawatir memikirkan apakah kondom Anda robek pada saat berhubungan? Yuk, mari kita bahas semua pertanyaan-pertanyaan seputar kondom berikut ini:
Siapa yang harus menggunakan kondom?
Semua pria harus menggunakan kondom. Terutama, untuk pria yang tidak berusaha untuk menghamili pasangannya. Kondom juga harus digunakan karena bisa melindungi semua orang dari penyakit seks menular (STD), termasuk HIV-AIDS.
Mengapa saya harus menggunakan kondom?
Kondom termasuk salah satu alat kontrasepsi yang paling efektif yang pernah diciptakan. Kondom juga cara terbaik untuk menghindari HIV dan STD lainnya. Sekitar tahun 80-an, kondom baru diterima secara luas dengan tujuan untuk menghindari HIV dan STD lainnya. Jika digunakan dengan benar, kondom memiliki tingkat keberhasilan sekitar 97%.  Tak seperti perangkat kontrol kelahiran lain seperti pil KB, kondom tidak memiliki efek samping seperti ketidakseimbangan hormon atau kenaikan berat badan. Kondom juga terbukti lebih ampuh daripada metode pengendalian kelahiran seperti perilaku penarikan penis sebelum ejakulasi dan keluarga berencana alami.
Bagaimana caranya memakai kondom?
Pegang bagian pinggir kondom, masukan ke penis yang ereksi sambil menggulung ke pangkal penis. Ketika menggulung, pastikan Anda membuka gulungan dengan cara yang benar. Tinggalkan sedikit ruang di ujung penis. Sangat penting untuk meninggalkan sedikit ruang, tetapi jangan sampai membuat gelembung udara di ujung. Gelembung udara ini bisa menyebabkan kondom robek.
Benarkah kondom mengurangi kenikmatan seks?
Hal ini sudah menjadi omongan selama bertahun-tahun sebagai alasan untuk tidak menggunakan kondom. Hal ini bisa bervariasi pada setiap orang dan juga tergantung pada sunat. Pria yang disunat cenderung merasakan kenikmatan lebih. Namun untuk memerangi masalah ini, perusahaan kondom juga berkreasi dengan meluncurkan berbagai produk seperti kondom bertotol, bergaris atau ultra tipis, untuk menambah kenikmatan. Bahkan jika memang mengurangi kenikmatan, tanpa kondom justru akan meningkatkan risiko kehamilan yang tidak direncanakan atau HIV +. Jadi selalu lebih baik agar selalu menggunakan kondom.
Benarkah sulit untuk mempertahankan ereksi dan tidak bisa ejakulasi saat memakai kondom?
Beberapa orang memang merasa sulit untuk mempertahankan ereksi atau ejakulasi dengan kondom. Masalah ini dapat diatasi dengan praktek. Hanya karena Anda tidak bisa mempertahankan ereksi atau ejakulasi saat memakai kondom, bukan berarti Anda tidak akan pernah bisa melakukannya. Yang Anda butuhkan adalah kesabaran dan sedikit latihan. Kondom ini tersedia dalam berbagai ukuran dan bentuk. Anda hanya perlu menemukan satu jenis yang cocok untuk Anda.
Apa saja jenis kondom yang tersedia?
Kondom biasanya mudah digunakan dan dapat menambah gairah seks Anda dengan sedikit latihan. Kondom tersedia dalam berbagai bentuk, ukuran dan rasa. Ada kondom bertotol dan bergaris yang bisa meingkatkan kenikmatan, kondom yang memiliki rasa untuk seks oral, ekstra tipis untuk nuansa alami dan bahkan ada yang  glow-in-the-dark, bro!
Apa yang harus saya lakukan setelah ejakulasi?
Sangat penting untuk menarik penis Anda segera setelah ejakulasi sambil memegang bagian bawah kondom. Ini sama pentingnya untuk membuang kondom dengan benar dan jangan dibuang ke toilet atau dibuang di jalan.
Always remember, safe sex bro!

Comments