MEMBUAT ANTI VIRUS PADA FLASH DISC

Ini adalah salah satu cara untuk mencegah masuknya virus ke komputer melalui flash disc anda yaitu dengan jalan memanfaatkan file autorun.inf. Biasanya file autorun.inf ini digunakan oleh virus untuk mengeksekusi dirinya, tapi sekarang kita akan menggunakannya untuk tujuan yang baik. Langkah pertama yang anda butuhkan adalah ANTIVIRUS yang berukuran kecil semisal PCMAV, ANSAV, dll ( kalau bingung, di search lewat GOOGLE ). Kalau sudah tinggal copy aja antivirus tadi ke flash disk anda. Selanjutnya, Anda buat file “autorun.inf” untuk menjalankan antivirus tadi. Caranya adalah buka program notepad di komputer Anda dan copy code di bawah ini :


[AutoRun]
open=namaantivirus.exe
shellexecute=namaantivirus.exe
shell\SCAN MY FLASH_DISK\command=namaantivirus.exe
shell= SCAN MY FLASH_DISK

Save di flash disk Anda dan beri nama autorun.inf

Nah jadilah sudah, setiap anda men-colokkan flash disk ke computer, ingatlah untuk menscannya. Caranya tinggal klik kanan aja maka akan muncul menu tambahan SCAN MY FLASH_DISK seperti gambar di bawah ini



Tinggal pilih saja menu tersebut dan secara otomatis flash disk anda akan di scan oleh antivirus yang anda copy tadi.



Footnote :
nama antivirus harus anda ganti dengan nama antivirus yang anda gunakan dan ingat di akhiri dengan .exe, Misalnya anda menggunakan antivirus dengan nama PCMAV.exe maka namaantivirus diganti menjadi PCMAV.exe

Comments